Konsep Dari Erick Thohir Untuk Piala Presiden 2016
Bos Mahaka Sports and Entertaiment, Erick Thohir, menyatakan
siap menggarap turnamen Piala Presiden yang rencananya akan digelar kembali
pada tahun 2016 ini. Pengusaha Indonesia yang juga pemilik klub Liga Italia
Serie A, Inter Milan, ini pun membeberkan konsep untuk Piala Presiden 2016
nanti.
Erick Thohir mengungkapkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi)
sendiri yang meminta agar turnamen Piala Presiden 2016 bisa digelar rutin setiap
tahun. Konsep yang ditawarkan berbeda dengan Piala Presiden 2015, yakni dengan
melibatkan lebih banyak klub, tidak hanya dari Indonesia Super League (ISL)
saja.
“Rencananya memang
ada. Tapi, kami harus melihat situasi dan kondisi. Yang diharapkan, sistemnya
seperti Piala FA atau Piala Raja karena melibatkan divisi utama sehingga akan
banyak klub yang ikut,” papar Erick Thohir di Jakarta beberapa waktu lalu.
“Kalau bisa ya setelah Juni 2016 karena tidak mungkin juga
digelar pada 2017. Kalau liga (kompetisi) di Indonesia berjalan tentu lebih
bagus sehingga Piala Presiden bisa seperti Piala FA dan Piala Raja,” lanjutnya.
Erick Thohir menambahkan, “Tapi tergantung pembicaraan di
pihak-pihak yang punya wewenang. Yang jelas turnamen ini baik. Seperti saya
bilang, kalau liga berjalan, Piala Presiden dikonsepkan seperti di Eropa. Di
Italia juga ada Coppa Italia”
“Turnamen ini
tidak untuk bersaing dengan liga, saya pikir akan lebih bagus karena banyak
pertandingan,” tutup Erick Thohir.