Pertandingan Manchester City vs PSG Leg Ke 2 Liga Champion 2016
Jadwal Manchester City vs PSG akan digelar pada Rabu, 13
April 2016 pukul 01.45 WIB. Tampil di Etihad Stadium, The Citizens yang menjadi
satu-satunya wakil Liga Inggris tersisa, lebih diunggulkan dalam prediksi Man City vs PSG. Cuma butuh hasil imbang 0-0 atau 1-1 bagi pasukan Manuel
Pellegrini untuk menyingkirkan juara Liga Prancis.
Sempat diremehkan sebelum jadwal Liga Champions leg pertama
8 besar, kini Manchester City membalikkan semua ramalan. Hasil seri 2-2 di Parc
des Princes membuat The Citizens di atas angin. Apalagi, setelah Kevin De
Bruyne dan beberapa pilar pulih kembali, tim ini semakin ampuh. Cuma kali ini,
mereka masih dikhawatirkan dengan cedera pemain.
Raheem Sterling dan kapten Vincent Kompany masih absen.
Begitu pula kemungkinan Nicolas Otamendi. Akan halnya Samir Nasri yang tampil prima
belakangan, tidak masuk dalam skuad Liga Champions tim ini. Namun tanpa mereka
sekalipun, segudang bintang City tampak menjanjikan, terutama trio David
Silva-Yaya Toure-De Bruyne di belakang Sergio Aguero.
Sementara itu, PSG datang ke tanah Inggris tanpa David Luiz
dan Blaise Matuidi yang terkena larangan bermain. Posisi kiper Kevin Trapp juga
diragukan, setelah mengalami cedera di laga kontra Guingamp. Tetapi Laurent
Blanc tetap punya skuad yang meyakinkan, seperti Trio CIA di depan. Zlatan
Ibrahimovic, sejauh ini sudah mengemas lima gol di Liga Champions.
Kekuatan kedua tim sejatinya berimbang, seperti yang
tergambarkan di leg pertama. Bukan tidak mungkin, parade gol seperti di Parc
des Princes terulang karena bukan tipe Blanc dan Pellegrini untuk defensif.
Lagipula, PSG yang bakal lolos andai seri 3-3, jelas tidak punya pilihan lain
kecuali menyerang dan terus menyerang. Tinggal seberapa jauh City bisa
memanfaatkan hal itu.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN Manchester City vs PSG :
- Manchester City (4-2-3-1): Hart; Sagna, Otamendi, Mangala, Clichy; Fernando, Fernandinho; De Bruyne, Yaya Toure; David Silva; Aguero
- PSG (4-3-3): Trapp; Aurier, Thiago Silva, Marquinhos, Maxwell; Rabiot, Thiago Motta, Di Maria; Cavani, Ibrahimovic, Lucas Moura
HEAD TO HEAD Manchester City vs PSG :
- 07-04-2016 PSG vs Manchester City 2-2